Sabtu, 16 Maret 2019

Sutriono Edi: Cantumkan Harga Barang


Staf Ahli Menteri Perdagangan biang Pengamanan Pasar, Sutriono Edi, mengingatkan agar para pedagang mencantumkan label harga pada barang yang dijual. Pencantuman itu penting untuk memudahkan konsumen dalam berbelanja.
Dengan label harga yang jelas konsumen dapat memperkirakan jumlah uang yang akan dibayarkan. Label ini juga menjadi acuan jika misalnya ketika membayar di kasir harga yang dibayarkan tidak sesuai dengan jumlah yang tertera pada labelnya.
Transparansi dalam jual beli ini penting untuk menjaga jalinan hubungan yang baik antara konsumen dan pedagang. Dengan suasana yang terbuka dan jujur, maka perdagangan akan tumbuh dengan baik.

1 komentar:

  1. kejujuran adalah pangkal kemajuan. contohnya dahulu nabi muhammad yang selalu jujur dalam berniaga

    BalasHapus